Events

Apel Gelar Pasukan, Kapolres Tuban Cek Kesiapan Jelang Natal dan Tahun Baru

Kapolres Tuban, bersama dengan Forkopimda dan Dandim 0811 Tuban saat mengecek kesiapan pengamanan Nataru.

TUBAN, SUARADATA.com-Dalam mengamankan perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023, Polres Tuban menggelar operasi lilin semeru, di halaman Mapolres Tuban, Kamis (22/12/2022).

Apel yang dipimpin langsung oleh Sekretaris Daerah, Budi Wiyana juga turut dihadiri ketua DPRD Tuban, Miyadi, Dandim 0811 Tuban Letkol Inf Suhada Erwin, Kepala Satpol-PP dan Damkar, Gunadi, serta Forkopimda lainnya.

Dalam amanatnya, Sekda Budi Wiyana menyampaikan, bahwasanya apel pengamanan Natal tahun 2022 dan Tahun Baru 2023 ini di dalam rangka memastikan kesiapan personil pengamanan, khususnya yang dari kepolisian TNI maupun instansi yang lain dan didukung oleh instansi terkait.

“Gelar pasukan ini merupakan bentuk pengecekan akhir kesiapan personel maupun sarana prasarana yang diperlukan selama pelaksanaan Operasi,” ungkapnya.

Lanjutnya, sesuai dengan apa yang disampaikan Kapolri dalam pengamanan Nataru ini meliputi beberapa hal diantaranya tentang kesehatan dan keamanan. Meskipun sekarang kasus Covid-19 sudah terkendali tetapi diharapkan masyarakat untuk tetap memastikan protokol kesehatan dengan baik.

“Selain kesehatan kita juga memastikan terkait keamanan mulai deteksi dini dan juga terorisme serta kelancaran arus lalulintas dan transportasi. Dan yang paling penting juga terkait dengan ketersediaan pangan dan BBM. InsyaAllah dengan sinergis kita memastikan Nataru ini berjalan dengan baik,” tambahnya.

Sementara itu, Kapolres Tuban, AKBP Rahman Wijaya menambahkan, dalam pengamanan Nataru ini, Polres Tuban mendirikan empat pos pengamanan Nataru. Diantaranya Pos perbatasan Tuban-Rembang yang terletak di Kecamatan Bancar, Pos Pantai Boom, Pos terminal wisata Sunan Bonang dan Pos pengamanan wisata pantai kelapa.

“Dalam pengamanan ini kita mendirikan empat pos pengamanan Nataru,” tuturnya.

Lebih lanjut, mantan Kapolres Sumenep ini menyampaikan, untuk mengantisipasi kemungkinan terjadinya gangguan kamtibmas, pihaknya bersama stakeholder terkait akan melakukan patroli gabungan skala besar pada titik-titik yang dianggap rawan.

“Insya Allah kunci kesuksesan pengamanan operasi lilin Semeru 2022 ini adalah sinergi di seluruh instansi,” ucapnya.

la berharap, kepada masyarakat saat perayaan Natal dan tahun baru 2023 agar diisi dengan kegiatan-kegiatan yang positif, jangan melakukan euforia yang berlebihan yang akan menimbulkan permasalahan maupun gangguan kamtibmas.

“Kita akan lakukan kegiatan mulai dari pengawasan, pengaturan, tindakan pencegahan (preventif) sampai dengan penyekatan. Insya Allah hal-hal tersebut bisa kita minimalisir,” pungkasnya.(Sal/And/Red)

Suara Data Network

assalamualaikum

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button