UPZ Kemenag Tuban Salurkan Bantuan pada Fakir Miskin
TUBAN, SUARADATA.com-Menjelang akhir Ramadhan 1441 Hijriyah,
Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tuban bersama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) menyalurkan santunan pada fakir miskin dan fisabilillah.
Bantuan tersebut diserahkan secara simbolis kepada 35 orang perwakilan dari jumlah keseluruhan 761 orang. Kegiatannya dikemas dengan giat pentasyarufan secara kolektif dana Baznas Kabupaten Tuban digelar di aula Kantor Kementerian Agama Tuban, Selasa (12/05/2020).
Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakankemenag) Tuban, Sahid mengatakan, UPZ (Unit Pengumpul Zakat) Kemenag Tuban menyalurkan sekitar Rp. 215.663.000,- kepada yang berhak menerima.
“Kegiatan ini rutin dilaksanakan setiap tahun. Namun ada yang berbeda karena di laksanakan berbarengan dengan masa pandemi Covid-19,” jelasnya.
Menurutnya, dana tersebut di peroleh dari zakat, infaq dan shadaqah ASN Kemenag Tuban. Untuk itu para penerima diminta mendoakan Kantor Kementerian Agama Tuban agar terus kondusif, para ASN sehat, para ASN diberikan rezeki yang lapang yang barokah.
“Terimakasih kepada Ketua DWP Kemenag Tuban, bapak dan ibu kasi serta semua yang hadir, dan meluangkan waktu di masa pandemi,” tambahnya.
Sementara itu, Penyelenggara Syariah, Mashari, menjelaskan total dari 761 orang yang menerima, sebanyak 442 orang terdiri dari PTT, Penjaga malam, Dhuafa’, Yatim dan Sabilillah dengan dana sebesar Rp. 118. 163.000.
“Disamping itu juga memberikan santunan kepada keluarga ASN Kemenag yang kurang mampu dari program Zakat Profesi (Zapro) sejumlah 319 orang dengan nominal Rp. 97.500.000,-,” pungkasnya.(Sal/And/Red)