Wali Kota Bersama Forkopimda Jenguk dan Beri Semangat Warga Jalani Isoman

Wali Kota Malang Sutiaji bersama Forkopimda tengah menjenguk warganya sedang jalani isoman, berada di tiga wilayah kelurahan, Kamis (15/07/2021). Foto : Ist

MALANG, SUARADATA.com-Tiga warga di Jalan Gading Pesantren Gadingkasri dan Perumahan Bukit Cemara Tidar serta Jalan Jaksa Agung Suprapto Samaan tengah menjalani isolasi mandiri (isoman). Mereka telah dijenguk Wali Kota Malang Sutiaji dan Kapolresta Makota AKBP Budi Hermanto serta Letkol Arm Ferdian P, Kamis (15/07/2021).

Dalam kunjungannya ke warga, Wali Kota Malang, Sutiaji mengapresiasi upaya masyarakat terdekat dalam membantu tetangga yang lagi jalani isoman.

“Kami acungi jempol warga di sekitarnya bersama Satgas sekaligus senantiasa kompak membantu warga yang jalani isoman,” ujar Sutiaji.

“Ini luar biasa, inilah yang dinamakan ketangguhan yakni kampung memiliki RT dan RW nya Tangguh. Mampu diterapkan pada masa pandemi dan warganya lagi terkena Covid warga sekitarnya tanggap. Disisi lain, terjalin komunikasi dengan baik bersama puskesmas mampu mendeteksi ketika ada gejala,” tandasnya.

Wali Kota Sutiaji berharap, komunikasi dan koordinasi terus dilakukan dalam menangani warga yang melakukan isoman. Satgas Covid sini tahu berapa yang isoman di kelurahannya.

“Dan begitu ada gejala sedikit, langsung menghubungi pihak puskesmas. Komunikasi dengan video call, salah satu cara pemantauan dari pihak puskesmas,” imbuhnya.

Wali Kota berkacamata ini meminta, kepada masyarakat Kota Malang menahan diri sejenak di masa pandemi ini. Sembari pemerintah melaksanakan percepatan vaksinasi.

“Saya mohon masyarakat berdiam diri sejenak mengurangi mobilitas sambil pemerintah berusaha menggelontorkan vaksinasi sebanyak mungkin,” cetusnya.

Selain menjenguk dan memotivasi serta menguatkan mental bagi warga yang tengah jalani isoman. Wali Kota Malang Sutiaji bersama Forkopimda juga memberikan sesuatu bantuan khususnya warga yang lagi isoman.(Afd/And/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top