TUBAN-Hasil mengejutkan terjadi dalam Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak yang di gelar di berbagai desa di Kabupaten Tuban, Rabu (10/7). Pasalnya, dalam pilkades tersebut banyak kades petahana yang tumbang.
Seperti terjadi Kecamatan Senori dan Singgahan. Di dua kecamatam tersebut mayoritas diduduki calon pendatang baru, sedangkan untuk petahana mayoritas tumbang.
“Ya banyak pendatang baru,” ujar Camat Senori, Pemkab Tuba, Sudarto.
Data yang dihimpun di Kecamatan Senori sejumlah petahana tumbang menghadapi kompetitor baru. Berikut hasil 10 Desa yang mengikuti Pilkades Serentak di Senori:
1) Desa Wangluwetan petahana perempuan, Elmi Hayati harus mengakui keunggulan suaminya, Prasetio dengan selisih cukup telak yakni 801 suara berbanding 108 Suara.
2) Desa Wanglukulon dimenangkan oleh aparatur sipil negara (ASN) Kecamatan Senori, Darmono (709 Suara) yang menumbangkan petahana, Shoim (632suara) dan pendatang baru, Fathur Rozi ( 560 suara).
3). Desa Leran pertarungan pendatang baru yang cukup sengit dimenangkan oleh Abd. Hacim (615 suara) mengungguli Mansur (569 suara).
4). Desa Kaligede hanya ada wajah baru mereka adalah pasutri yang di menangkan Suami Suprapto.
5). Desa Banyuurip dimenangkan oleh Sugianto.
6). Desa Wonosari petahana harus mengakui keunggulan pendatang baru, FX Widhiharto.
7). Desa Sidoharjo petahana juga harus kandas dengan Srikandi perempuan, Sri Nur Cahayaningsih.
8). Desa Sendang petahana, H Minan Nurirurrahman (702 suara) harus tumbang kalah dengan rival beratnya, H Moehibbin (1853 suara) sedangkan, Mantan anggota dewan Tuban, HJ Nurlinah (102 suara) disusul pemuda milial, Supandi (21 suara).
9) Desa Medalem dimenangkan oleh Jauharul Ikshan Kahono menang selisih 15 Suara yakni ( 1447 Suara) dari Nurul Arifin (1432 Suara).
10. Sedangkan, di Desa Jatisari petahana, Wahyu Setiawan kembali duduk menjadi kades setelah menang dramatis dihitungan kotak akhir selisih ratusan suara dari mendatang baru, Mujibur rahman
Ditempat terpisah, Kecamatan Singgahan dari 10 Desa yang mengikuti Pilkades serentak hasilnya:
1). Desa Binangun dimenangkan oleh Muhammad Munja dengan perolehan 1.211 suara mengalahkan kompetitor lain alias Petahana, Mashuri yang hanya memperoleh 675 Suara dari jumlah total DPT 2301 Pemilih.
2). Desa Mergosari dimenangan oleh Toha dengan perolehan 732 Suara dari jumlah total DPT 1652 pemilih.
3). Desa Tanjungrejo dimenangkan M Syaifuddin dengan 1034 Suara dari jumlah DPT 1762 pemilih.
4). Desa Kedungjambe dimenangkan petahana, Anshori dengan 1.063 Suara dari jumlah total DPT 2853 pemilih
5).Desa Mulyorejo dimenangkan oleh Warsilan dengan dengan 960 suara dari jumlah DPT 1.812 pemilih.
6). Desa Mulyoagung dimenangkan petahana, Moh Muhail dengan 2.087 suara dari total DPT 5992 pemilih.
7).Desa Tanggir di menangkan M Sholehuddin dengan 754 suara dari total DPT 1512 pemilih.
8) Desa Laju Kidul dimenangkan Nur Amin dengan 2026 Suara dari jumlah DPT 3979.
9) Desa Saringembat dimenangkan oleh Pambudi Pamungkas dengan 1.224 Suara dari DPT 3559 pemilih.
10) Desa Tingkis dimenangkan oleh Agus Susanto 1028 dari Jumlah DPT 2.156 pemilih.(Mad/Red)
0 Comments