Lantik 273 Kepala Desa, Begini Pesan Bupati Tuban

Bupati Tuban memberikan SK kepada Kades Dahor, Kecamatan Gerabagan, Mulyono

TUBAN-Sebanyak 273 Kepala Desa terpilih periode 2019-2025 pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak se-Kabupaten Tuban 2019 hari ini mengikuti pelantikan di Pendopo Krido Manunggal, Rabu (14/08/2019).

Dalam sambutannya, Bupati Tuban, H Fathul Huda, menitip pesan kepada Kepala Desa se-Kabupaten Tuban yang baru dilantik agar dapat menjalankan pemerintahan desa dengan baik. Menjadikan desa lebih mandiri dan inovatif, termasuk pada bidang perekonomian dan pariwisata, sehingga bisa memberikan kesejahteraan serta pemasukan dana bagi desa.

“Pemerintah desa harus bisa menjalankan pemerintahan dengan baik, lahan-lahan desa yang masih kosong agar dimanfaatkan secara maksimal. Serta pada sektor perdagangan untuk kesejahteraan masyarakat. Selain itu juga inovasi desa pada bidang pariwisata, sebab setiap desa mempunyai potensi,” tegas Fathul Huda.

Bupati menambahkan, Kepala Desa harus belajar aturan terkait dengan penggunaan Dana Desa (DD) untuk digunakan semaksimal mungkin demi kesejahteraan masyarakat.

“Kepala desa harus belajar tentang aturan terkait Dana Desa, harus digunakan berdasarkan aturan, dan digunakan secara linier,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Ketua DPRD Tuban, Miyadi berpesan, agar kepala desa dapat memahami tugas dan fungsinya sebagai Kepala Desa. Sehingga mampu mengemban amanah sesuai dengan prosedur dan peraturan perundangan-undangan yang berlaku.

“Mudah-mudahan seluruh Kepala Desa yang baru dilantik ini dapat memahami tugas dan fungsinya sebagai abdi negara,” ucap Miyadi.

Kata dia, sebagai orang yang dituakan di desa, sebaiknya kades mampu mengemban amanah ini sesuai dengan prosedur dan perundang-undangan yang ada.

“Kita berharap antara Kepala Desa, perangkat desa, BPD, dan masyarakat untuk menjaga harmonisasi agar di tingkat desa tidak ada persoalan,” terang Miyadi kepada awak media.

Ditempat terpisah salah satu kepala desa yang yang baru dilantik, Mulyono kepada SuaraData.com berharap, agar semua warga masyarakat dapat ikut memantau dalam merealisasikan Dana Desa.

“Terkait dengan Dana Desa (DD) saya berharap supaya masyarakat desa berkenan untuk memantau merealisasikan dan mengusulkan apa yang harus dikerjakan”. ungkap Kepala Desa Dahor, Kecamatan Grabagan tersebut.(Hen/Fat/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top