Pergantian Musim, BMKG Tuban Imbau Masyarakat Hati-Hati Cuaca Ekstrim

Petugas BMKG menunjukkan potensi cuaca di wilayah Tuban

TUBAN-Memasuki musim pancaroba atau pergantian musim kemarau ke penghujan, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Kelas III Tuban menghimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap berhati-hati terhadap cuaca ekstrim.

Pergantian musim diprediksi terjadi pada Nopember dan biasanya dibarengi dengan fenomena angin kencang dan gelombang pasang air laut.

“Kami mengimbau kepada masyarakat agar hati-hati dalam menghadapi musim pancaroba,” jelas Zumrotul, Kapoksi BMKG Tuban, Kamis (21/11/2019).

Kini BMKG Tuban telah memprediksi hujan dengan intensitas sedang baru akan terjadi pada 21 hingga 30 Nopember untuk wilayah Tuban bagian selatan. Sedangkan, wilayah tengah dan sekitarnya dimulai pada 1 hingga 10 Desember 2019.

“Saat awal-awal musim hujan potensi angin kencang masih ada. Meski relatif lebih kecil jika dibandingkan dengan musim pancaroba, dan pada 21-30 ini wilayah selatan sudah mulai diguyur hujan,” ungkapnya.

Kata dia, pergantian musim pancaroba biasanya juga berpotensi mengakibatkan gelombang air laut Pasang. Para nelayan yang biasanya melaut mencari ikan juga diminta untuk tetap berhati-hati. Kemudian, selalu mengikuti perkembangan informasi yang dibagikan BMKG Tuban melalui radio dan website resminya.

“Tapi untuk saat ini ketinggian air laut masih stabil dan tidak terlalu tinggi,” timpalnya.

Sementara itu, bagi masyarakat diminta untuk melakukan persiapan dan antisipasi. Seperti melakukan pemotongan ranting atau pohon yang sudah tua agar tidak tumbang dan menerpa rumah bahkan manusia.

Persiapan lainnya mungkin bisa mengganti atap genteng rumah yang bocor. Bersihkan saluran air dari sampah agar saluran drainase lancar. Selain itu, hujan yang mengguyur Kabupaten Tuban juga bakal diiringi dengan petir dan berpotensi mengakibatkan pasokan listrik terputus.

“Terus update perkembangan terbaru dari kita yang biasanya kita bagikan melalui website resmi kami,” imbuhnya.(Sal/And/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top