Catat, Jalur Unggulan dan Terpadu PPDB MTsN 1 Kota Malang Dibuka Akhir Januari 2022

Kepala MTsN 1 Kota Malang, Drs. H. Samsudin, M.Pd. foto : Iwan

Reporter : Iwan

KOTA MALANG, SUARADATA.com-MTsN 1 Kota Malang dalam waktu dekat akan menginformasikan tentang pembukaan pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tahun Pelajaran 2022/2023.

Kepala MTsN 1 Kota Malang, Drs. H. Samsudin, M.Pd ketika dikonfirmasi membenarkan akan informasi tersebut. Lebih jauh mengatakan, Pada 31 Januari sampai 5 Februari 2022, pihaknya membuka jalur unggulan dan terpadu.

“Sedangkan, jalur reguler dibuka pada 28 Februari sampai 5 Maret 2022 mendatang. Masyarakat yang berminat mendaftarkan putra putrinya, diharapkan segera mempersiapkan persyaratannya,” demikian dikatakan Samsudin, Rabu (19/01/22).

Kembali dijelaskan, calon siswa yang ingin mendaftar di jalur unggulan. Salah satunya mampu berperingkat kelas atau memiliki sertifikat kejuaraan minimal tingkat provinsi hingga internasional.

“Selain itu, bisa juga lewat hafalan Al-Qur’an minimal 5 juz dibuktikan dengan sertifikat hafalannya. Jalur unggulan bisa dimanfaatkan oleh SD umum selain dari MIN,” jelas dia.

Tapi jalur terpadu persyaratan utamanya berasal dari MIN 1 Kota Malang. Ditambahkan, memiliki nilai rata-rata 80 dan nilai mapel matematika, IPA, Bahasa Indonesia minimal nilainya 75 di rapot kelas 5 semester 1 dan 2 serta kelas 6 semester 1.

“Saat mendaftarkan di online, calon siswa mesti menunjukkan rapot yang aslinya. Jalur reguler pun juga menyertakan rapot kelas 5 semester 1 dan 2 sekaligus kelas 6 semester 1 terdapat nilai mapel matematika, IPA dan Bahasa Indonesia,” bebernya.

Masih kata dia, jalur unggulan dan terpadu dilakukan seleksi administrasi pada 1 sampai 9 Februari 2022. Pengumuman hasil verifikasi dilaksanakan pada 10 Februari 2022.

Selanjutnya, akan dilakukan tes akademik mencakup empat materi ujian tes. Seperti matematika, IPA, Bahasa Indonesia serta Bahasa Inggris dilaksanakan selama dua hari yakni 12 dan 13 Februari 2022.

“Berikutnya, pada 19 Februari 2022 kami sampaikan hasil pengumuman tesnya. Bagi calon wali murid yang putra-putrinya lolos atau positif keterima. Esok harinya 20 Februari 2022 kita undang untuk rapat pertemuan,” kata mantan Kepala MTsN 3 Gondanglegi.

Sambungnya lagi, calon siswa yang sudah positif diterima. Pada 21 sampai 26 Februari 2022 melaksanakan daftar ulang.

“Dengan persyaratan menyerahkan NISN, ijazah MI/SD beserta transkrip nilainya sudah dilegalisir Kepala sekolahnya sebanyak 3 lembar. Paling lambat 1 Agustus 2022, bagi yang tidak daftar ulang maka dinyatakan gugur,” pungkasnya.(Iwn/And/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top