Tingkatkan Mutu Pendidikan Religius, Disdik Tuban Cetuskan G99

Kadisdik Tuban, Nur Khamid

TUBAN-Guna menjabarkan visi Kabupaten Tuban yang Religius, Bersih, Maju dan Sejahtera, Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Tuban mencetuskan gerakan menghafal dan mengamalkan Asmaaul Khusna atau yang dikenal dengan gerakan (G99) setiap pagi harinya.

Gerakan tersebut diwajibkan bagi seluruh Sekolah Dasar (SD) se-Kabupaten Tuban. Tujuannya, agar para siswa memiliki pendidikan penguatan karakter.

Selanjutnya, selain G99 Disdik juga memiliki dua program lain. Yakni, belajar TPQ dan lomba sekolah pengembangan keagamaan.

“Gerakan tersebut dimaksudkan agar siswa memiliki pendidikan penguatan karakter,” ungkap Nur Khamid, Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) saat ditemui di ruang kerjanya, Jum’at (29/11/2019).

Ia mengungkapkan, gerakan tersebut sudah berjalan kurang lebih dua tahun. Bahkan, sudah dilombakan ditingkat kabupaten yang diikuti seluruh lembaga sekolah dasar.

“Pada pagelaran lomba tersebut para sisiwa berkreasi melafalkan Asmaul Husna dengan nada bernyanyi,” tambahnya.

Lanjut mantan Kepala SMA Soko ini, gerakan tersebut nanti arahannya pada kebiasaan anak-anak. Selain itu, bisa menguatkan pendidikan berkarakter, seperti senyum, salam dan sapa.

“Disekolah-sekolah saya minta agar ada pembiasaan penguatan karakter,” pintanya.

Diketahui, selain ditingkatan Sekolah Dasar, Disdik juga menerapkan gerakan serupa ditingkatan Sekolah Menengah Pertama (SMP). Program itu dikenal dengan lomba pembudayaan dan penguatan karekter.(Sal/And/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top