EventsOpiniPendidikanReligiusTravelUncategorized

Kemenag Tuban Terus Masifkan Penguatan Moderasi Beragama

Kepala Kemenag Tuban, Hj Umi Kulsum saat memberikan pengarahan dihadapan tamu undangan dan peserta.

TUBAN, SUARADATA.com-Tingginya nilai indeks kerukunan di provinsi Jawa Timur bahkan nasional, tak menyurutkan Kementerian Agama Kabupaten Tuban terus memasifkan penguatan moderasi beragama.

Hal itu di perlihatkan dengan menggelar kegiatan Pembinaan Regulasi Perlindungan Kerukunan Umat Beragama di Gedung PLHUT setempat, Rabu (31/7/2024).

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tuban Umi Kulsum menjelaskan Kemenag mempunyai kewajiban untuk memberikan pembinaan kepada semua umat beragama.

“Insyaallah Kabupaten Tuban akan selalu rukun ini terbukti dengan tingginya nilai indeks kerukunan di provinsi Jawa Timur bahkan nasional. Pada tahun 2021 adalah 4,40 atau setara dengan 88 persen nilai indeks kesalehan sosial yang digunakan Kementerian Agama,” terangnya.

Lanjutnya, Indeks Kerukunan Umat Beragama (KUB) di Jawa Timur pada tahun 2021 mencapai angka 77,8 persen. Dan indeks kerukunan umat beragama nasional berada pada angka 72,9 persen.

“Biarpun nilai indeks kerukunan umat beragama sudah tinggi kita tetap wajib menjaga dan melestarikan,” imbuhnya.

Menurutnya membina kerukunan umat beragama itu tidak bisa dilihat secara nyata tapi bisa disarankan manfaatnya. Membina umat apalagi lintas agama itu tidak kelihatan secara nyata tapi manfaatnya bisa dirasakan secara nyata. Kemenag Tuban berkewajiban mengayomi bersama guyub rukun untuk kemajuan dan kemaslahatan Kabupaten Tuban.

“Untuk itu semua organisasi lintas agama, organisasi keagamaan harus memahami regulasi perlindungan umat beragama tersebut,” lanjutnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Kegiatan, Laidia Maryati menjelaskan kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kerukunan mengenai regulasi kerukunan umat beragama di Kabupaten Tuban.

“Walaupun indeks kerukunan umat beragama di kabupaten Tuban sudah melampaui angka nasional, tetap harus kita jaga bersama, tak lupa kami ucapkan terimakasih kepada semua panitia yang sudah bekerja dengan maksimal demi suksesnya acara ini,” pungkasnya.(Sal/And/Red)

Suara Data Network

assalamualaikum

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button