LPMD Plumpang Gelar Donor Darah dan Pengobatan Gratis

Pengobatan Gratis dalam giat Bhakti LPMD Plumpang.

TUBAN, SUARADATA.com-Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Desa (LPMD) Plumpang, Kecamatan Plumpang menggelar Bhakti LPMD berupa pengobatan Gratis dan Donor Darah di Balai Desa setempat, pada Rabu (8/3/2023).

Kegiatan yang diserbu masyarakat itu berjalan dengan sukses dan dibuka langsung oleh Kepala Desa Plumpang, Tumito.

Dalam sambutannya, pihaknya sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh LPMD. Karena telah berperan aktif dalam menampung aspirasi masyarakat. Salah satunya dengan mengkonsep kegiatan kesehatan melalui pengobatan gratis dan Donor Darah.

“Kegiatan seperti ini adalah yang pertama kali dilakukan di desanya. Menjadi embrio dalam kegiatan bhakti sosial memang tidak mudah. Memerlukan persiapan dan perencanaan yang cukup baik. Sebab akan menjadi pemicu dan semangat kegiatan serupa yang akan dating.

Pihaknya juga sangat mengacungi jempol akan terselenggaranya kegiatan atas usulan warga itu. Rencananya akan diagendakan rutin setiap 3 bulan atau periode tertentu. Dalam penerapannya nanti juga akan tetap berkoordinasi dengan Pemerintahan Desa , Bidan Desa, Puskesmas Plumpang hingga PMI Kabupaten Tuban.

“Ini merupakan kegiatan pertama yang tercetus ada ide kreatif LPMD Plumpang. Sebelumnya sudah melakukan koordinasi dengan kami Pemerintahan Desa Plumpang, Kemudian aspirasi kita tamping dan kita laksanakan dengan baik,” ungkapnya.

Selanjutnya berharap, kegiatan ini akan menjadi kiblat bagi desa lain untuk sama-sama menjalankan kegiatan sosial kesehatan. Sehingga, dengan masyarakat yang sehat akan tumbuh etos kerja dan kehidupan yang layak.

LPMD Plumpang gelar donor darah

“Semoga kegiatan ini bisa dijalankan dengan rutin, karena manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat,” tambahnya.

Hal senada juga disampaikan oleh salah satu tokoh Masyarakat, Hartomo, yang ikut andil dalam kegiatan Bhakti LPMD tersebut. Menurutnya, kegiatan ini menampung dan menggali aspirasi masyarakat adalah bentuk amaliyah Sunnah.

“Setetes darah yang kita donorkan akan bermanfaat bagi penerimanya,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Panitia Bhakti LPMD, Hari Kusdaryanto menjelaskan, ada sekitar 479 peserta terdaftar ikut andil dalam pengobatan gratis. Lalu 54 orang yang berpartisipasi untuk mendonorkan darahnya.

“Kegiatan pengobatan gratis ini di ikuti sebanyak 479 warga, dan untuk donor darah sebanyak 54 orang,” tuturnya.

Kata dia, kegiatan yang positif ini akan rutin digelar minimal 3 bulan sekali. Pasalnya, warga yang datang sangat antusias.

“Kami sudah koordinasi dengan Pemdes dan Puskesmas, kegiatan ini akan rutin dilaksanakan,” sambungnya.

Diharapakan, melalui kegiatan positif ini dapat menyentuh hati masyarakat untuk peduli kepada sesama.

“Setetes darah kita berguna bagi sesama. Di samping itu, efek dari donor dapat menyehatkan tubuh,” pungkasnya.(Sal/And/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top