Tahapan Uji Coba Selesai, Pemkab Evaluasi Pengelolaan Tuban Abirama

Penampakan Tuban Abirama nampak dari atas saat acara soft opening pada Jum’at (5/4/2024).

TUBAN,SUARADATA.com-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban melalui Dinas Koperasi, UKM dan Perdagangan (Kopumdag) terus melakukan evaluasi Tuban Abirama setelah tahap uji coba selesai.

Evaluasi tersebut dilakukan agar pengelolaan Tuban Abirama bisa dikelola secara profesional.

Diketahui, soft opening Rest Area yang kini berganti nama Tuban Abirama telah melalui tahap uji coba yang berakhir pada 13 April 2024 kemarin.

Kepala Dinas Kopumdag Kabupaten Tuban, Agus Wijaya mengatakan, setelah penutupan uji coba operasional Tuban Abirama tersebut Pemkab Tuban melalui telah melakukan evaluasi secara keseluruhan. Tahapan evaluasi tersebut sudah dimulai sejak Minggu 14 April 2024.

“Tahap evaluasi sudah mulai kita lakukan sejak Minggu 14 April 2024 kemarin.Tahap evaluasi ini penting dengan pertimbangan agar pengelolaan Tuban Abirama bisa dikelola secara profesional,” ungkapnya, Selasa (16/4/2024).

Menurutnya, setelah dilakukan soft opening yang dilaksanakan pada 5 April 2024 yang lalu, pengelolaan Tuban Abirama belum bisa dikelola dengan baik. Mulai dari penataan parkir, kebersihan, tenan pengisi hingga beberapa bangunan yang mungkin perlu ada evaluasi lagi.

“Yang pasti evaluasi itu dalam rangka mempersiapkan pengelolaan yang baik dan sesuai harapan,” tambahnya.

Kata Agus, tahap evaluasi ini akan terus dilalukan hingga waktu yang belum bisa disampaikan. Akan tetapi, bila semua sudah siap termasuk pengelolaan profesional maka akan dibuka kembali.

“Harapan kami ketika nanti sudah grand opening, maka seluruh operasional sudah benar-benar siap. Intinya untuk grand opening akan dilaksanakan dengan menunggu hasil evaluasi dari hasil uji coba yang kemarin. Karena poin-poin yang diambil tersebut untuk perbaikan kedepan,” bebernya.

Sementara itu, terkait parkir di Tuban Abirama hingga saat ini belum ada pengelolaan secara profesional dari dinas. Jika ada tuduhan kepala dinas menerima 25 persen dari hasil parkir itu tidak benar.

“Jadi belum ada penataan parkir, dan tuduhan itu tidak benar,” pungkasnya.

Sebelumnya Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban telah menggelar soft opening Tuban Abirama yang sebelumnya sebagai tempat rest area, pada Jum’at (5/4/2024) sore. Kegiatan soft opening Tuban Abirama itu ditandai dengan santunan yatim piatu pada 2.000 anak secara serentak.(Sal/And/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top