Putus Penyebaran Covid 19, Gugus Tugas Bagi Masker ke Nelayan

Gugus Tugas membagikan masker di PPI Bulu

TUBAN, SUARADATA.com-Demi meningkatan kewaspadaan dan memutus penyebaran Covid-19, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tuban membagikan masker kepada para nelayan dan pedagang ikan di PPI (Pusat Pelelangan Ikan) Desa Bulu Meduro, Kecamatan Bancar, Senin (20/4/20).

Selain memberikan masker, gugus tugas juga mensosialisasikan dan menyadarkan masyarakat dalam penggunaan masker. Hal ini sebagai upaya untuk mencegah dan memutus penyebaran Covid-19 di wilayah Kabupaten Tuban.

“Kegiatan ini untuk mengedukasi masyarakat agar memakai masker,” jelas Komandan Kodim 0811 Tuban letkol Inf Viliala Romadlon yang juga Wakil Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tuban.

Ia menyampaikan, penggunaan masker bagian dari ikhtiar bersama mencegah Covid-19. Oleh sebab itu, masyarakat diharapkan dapat mematuhi Physical Distancing atau jaga jarak fisik, sering mencuci tangan menggunakan sabun dan air mengalir dan menerapkan Pola hidup bersih dan sehat, terutama dikawasan pelelangan Ikan.

“Jika saya amati, warga sekitar kecamatan Bancar ini masih jarang memakai masker,” ujar Dandim.

Lebih lanjut ia menghimbau, kepada para nelayan dan seluruh pedagang ikan yang ada di PPI Bulu khususnya, dan masyarakat Bancar pada umumnya, untuk megetahui akan ancaman covid 19 yang sangat berbahaya. Karena alat bantu nafas harganya cukup mahal dan bisa bernilai puluhan juta. Oleh karena itu sebagai upaya mencegah penularan Covid tersebut adalah dengan penggunaan masker.

“Mencegah adalah lebih baik dari pada mengobati, karena jika sampai terkena virus covid-19, maka biaya yang akan dikeluarkan lebih banyak,” tuturnya.(Sal/And/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top