Masyarakat Tuban Diminta Waspada Terhadap Bencana

Tuban-Wakil Bupati Tuban, Noor Nahar Husein mengingatkan untuk mewaspadai potensi bencana yang muncul, diantaranya fenomena hujan lebat, tanah longsor dan angin puting beliung.

“Memasuki puncak musim penghujan pada Pebruari hingga Maret mendatang. Fenomena itu disebut dengan faktor hydrometeorology,” ujar Noor Nahar Husein Kamis (17/1).

Tercatat 2 bulan terakhir terjadi beberapa kejadian antara lain kebakaran, angin puting beliung dan tanah longsor. Oleh sebab itu, diperlukan upaya untuk mengurangi resiko resiko bencana yang ada. Bahkan, saat ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban telah melaksanakan beberapa upaya mitigasi. Mislanya, pembentukan Destana, sekolah/madrasah aman bencana, pembentukan Sekber relawan di masing-masing kecamatan.

“Upaya tersebut memiliki pengaruh yang besar dalam Pengurangan Resiko Bencana (PRB),” terangnya.

Di samping itu, konsep yang diusung BPBD Tuban berupa Harmony With Disaster menjadi upaya guna mengurangi resiko bencana bagi masyarakat. Selain itu, saat ini telah terdeteksi peta ancaman bencana di Kabupaten Tuban. Yakni potensi gempa dengan 2 pemicu Cesar Kendeng dan Cesar Rembang. Untik itu BPBD telah menyiapkan Early Warning System guna membantu memberikan peringatan dini kepada masyarakat.

“Diharapkan menjadi konsep yang dikembangkan BPBD menjadi budaya dan keharusan bagi masyarakat dalam mengurangi resiko bencana secara terus menerus dan rutin,” bebernya.(Gn)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top