Awasi Pelaksanaan PPKM Darurat di Tuban, Petugas Gabungan Lakukan Patroli

Tim gabungan saat melakukan patroli di salah satu warung yang masih buka di tengah pemberlakuan PPKM Darurat.

Reporter: Nursalam

TUBAN, SUARADATA.com-Hari ketiga pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat di Kabupaten Tuban, petugas gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP dan Dinas Perhubungan (Dishub) melakukan patroli dan sosialisasi keliling di wilayah kota, Senin (05/7/21) malam.

Patroli tersebut diawali dari Polres Tuban yang berada di jalan Wahidin Sudirohusodo. Lalu personel gabungan menyisir sejumlah tempat disinyalir masih ada pedagang yang nekat buka dan melayani makan ditempat.

“Kegiatan ini untuk mensosialisasikan terkait pelaksanaan PPKM Darurat dimana ada aturan pembatasan kegiatan masyarakat sesuai dengan ketentuan pukul 20.00 wib semua warga yang beraktifitas diluar rumah diminta untuk kembali ke rumah,” kata Kasat Binmas Polres Tuban, AKP Ali Kanta.

Lebih lanjut ia menambahkan, dalam patroli kali ini petugas gabungan masih mendapati warung yang masih nekat buka. Meski telah ditentukan selama pelaksanaan PPKM Darurat Jawa-Bali. Sehingga, petugas memberikan edukasi dan teguran lisan kepada pemilik.

“Dalam kegiatan patroli ini, kita memberikan teguran secara humanis dan memberikan imbauan kepada pemilik warung yang masih buka untuk segera ditutup,” tambahnya.

Dia menegaskan, selama patroli personel gabungan hanya memberikan teguran lisan. Selanjutnya, memberikan pemahaman kepada pemilik toko ataupun warung untuk mematuhi aturan selama pelaksanaan PPKM Darurat.

“Kita hanya memberikan teguran lisan dan patroli ini sifatnya untuk memberikan edukasi terkait pelaksanaan PPKM Darurat,” imbuhnya.

Dalam hal ini pihaknya berharap, kepada pemilik warung yang masih bandel untuk bisa mematuhi ketentuan selama diberlakukannya PPKM Darurat. Hal itu sebagai upaya untuk memutus penyebaran Covid-19.

“Saya harap berlakunya PPKM Darurat ini, bagi para pengunjung warung, cafĂ©, lesehan diimbau agar membawa pulang makanan atau membungkus makan yang dibeli. Dan juga selalu disiplin protokol kesehatan 5M dalam setiap aktifitas,” pungkasnya.(Sal/And/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top