Pamit Cari Rumput, Pria Paruh Baya di Tuban Ditemukan Meninggal di Sungai

Anggota dari Tim Inafis Polres Tuban saat melakukan olah TKP

Reporter: Nursalam

TUBAN, SUARADATA.com- Seorang sosok pria paruh baya ditemukan meninggal di sungai yang berada di Jalan Tony Kuswoyo, turut Kelurahan Perbon, Kecamatan/ Kabupaten Tuban, Jum’at (8/4/2022) pagi.

Pria paruh baya itu ditemukan meninggal terkapar di sungai dengan kedalaman satu meter. Posisi kepala korban berada di dalam air, dan hanya kakinya yang terlihat di permukaan. Diketahui korban atas nama Soman (70) warga Dukuh Kunthi, Desa Sumurgung, Kecamatan/Kabupaten Tuban.

Kapolsek Kota Tuban, Iptu Riyanto, mengatakan sebelum ditemukan meninggal, pria lanjut usia itu pamit berangkat mencari rumput pada Kamis ( 7/4/2022) sekitar pukul 05:30 WIB, dengan menggunakan Becak

Dari keterangan saksi, sekitar pukul 12.00 korban juga sempat terjatuh dari atas becak yang dipakai untuk mencari rumput.

“Namun sekitar pukul 06.30 WIB tanggal 8 April, korban ditemukan sudah dalam keadaan meninggal dunia. Saksi lain yang melintas di Jalan Toni, mengenali jenazah merupakan warga Dusun Kuthi,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Rianto mengatakan setelah melihat peristiwa tersebut, kemudian saksi langsung menghubungi keluarga korban dan melaporkan ke Polsek Tuban. Kemudian petugas dan tim medis mendatangi lokasi kejadian melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

“Diduga korban meninggal dunia karena terpeleset saat akan buang air besar di pinggir sungai. Keluarga menolak jenazah dilakukan diotopsi, dan sudah diserahkan kepada keluarganya,” tambahnya.

Sementara itu, berdasarkan hasil pemeriksaan tim medis, pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan.

“Di lokasi kejadian, kami menemukan barang bukti berupa satu unit becak bermuatan rumput dan sebilah sabit.(Sal/Ru/Red)

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top